5 Anggota Pasukan Khas (Paskhas) TNI Angkatan Udara jadi sasaran pengeroyokan sekelompok orang di Dogiyai, Papua, Kamis (15/7/2021)
![]() |
5 Anggota Paskhas di Serang Sekelompok Orang tak di Kenal |
Seain Penyerangan terhadap anggota TNI warga juga diduga di Provokasi hingga memicu terjadinya pembakaran sebanyak 30 bangunan milik Warga di Daerah itu.
Warga yang ketakutan terpaksa mengungsi ke Koramil setempat. Selebihnya memilih menyelamatkan diri ke Polsek.
Dalam penyerangan itu, Seorang anggota Paskhas Kristis dan saat ini sedang di rawat di Rumah Sakit RSUD Madi, Kabupaten Piniai.
Sementara dua anggota Paskhas TNI Anggakatan Udara lainnya terluka akibat serangan tersebut.
Komandan Korem 173/PVB Brigjen TNI Iwan Setiawan memebenarkan salah satu Anggota Paskhas Kritis dan 2 lainnya yang mengalami luka yakni Koptu Didik Prayudi dan Kopda Atol Tri Utomo
"Memang benar ada laporan 2 anggota Paskhas terluka setelah dianiaya Warga yang saat iti sedang meminum-minuman keras dilandasan (Runway) Bandara Moanemani," Ujar Iwan Setiawan pada Jumat (16/7/2021)
"Akibatnya, Dua anggota mengalami luka serius, yakni Koptu Didik Prayudi dan Kopda Atok Tri Utomo hingga haris di larikan ke RSUD Madi," Lanjut Brigjen Iwan Setiawan
Kronologi Kejadian
Menurut Brigjen Iwan Setiawan, Kasus pengeroyokan itu berawal dari laporan yang diterima anggota Paskhas Bahwa ada sekelompok orang yang sedang menikamati Minuman keras di Landasan (Runway) Bandara
Kemudian anggota Paskhas dari Yanko 463/trisula mendatangi sekelompok orang itu dan meminta mereka untuk segera meninggalkan lokasi tersebut
Awalnya sekelompok orang itu mengikuti arahan yang diberikan oleh prajuti TNI AU dari Satuan Pasukan Khas (Paskah) tersebut
Namun, ketika melewati pagar Bandara, Sekelompok orang tadi kembali dan berbalik menyerang Anggota TNI AU
Menurut keterangan yang berikan Iwan, pada saat kejadian ada 5 orang anggota Paskhas yang serang oleh Sekelompok pemabuk
Kelompok pemabuk, di ketahui menggunakan Batu dan senjata Tajam Untuk melukai anggota Paskhas
![]() |
Lokasi Kejadian di Dogiyai Papua |
Rumah Warga Dibakar
Setelah menyerang TNI, Sekelompok orang itu melanjutkan Aksinya kepemukiman warga.
Menurut Iwan, diduga mereka memprovokasi Warga, hingga melakukan pembakaran terhadap Rumah dan Kios.
Sebanyak 30 bangunan dilaporkan ludes terbakar, sementra Warga dikabarkan selamat langsung mengungsi ke Koramil serta Polsek setempat.
"Jumat pagi, Dangdim dan Kapolres Nabire yang membawahi (Kabuapten) Dogiyai sedang menuju TKP melalui jaln darat," Lanjut Setiawan
Dikutip dari Kompas.com