Bacaan Injil dan Renungan Katolik Sabtu Suci (Vigili Paskah) 16 April 2022 -->

Header Menu

Bacaan Injil dan Renungan Katolik Sabtu Suci (Vigili Paskah) 16 April 2022

Patris Trikora
Jumat, 15 April 2022

Bacaan Injil dan Renungan Katolik Sabtu Suci (Vigili Paskah) 16 April 2022

"Ia tidak ada di sini, Ia telah bangkit."


BACAAN INJIL Lukas 24:1-12 "Mengapa kamu mencari Dia yang hidup, di antara orang mati? Ia tidak ada di sini, Ia telah bangkit."


tetapi pagi-pagi benar pada hari pertama minggu itu mereka pergi ke kubur membawa rempah-rempah yang telah disediakan mereka.

Mereka mendapati batu sudah terguling dari kubur itu, dan setelah masuk mereka tidak menemukan mayat Tuhan Yesus.

Sementara mereka berdiri termangu-mangu karena hal itu, tiba-tiba ada dua orang berdiri dekat mereka memakai pakaian yang berkilau-kilauan.

Mereka sangat ketakutan dan menundukkan kepala, tetapi kedua orang itu berkata kepada mereka: "Mengapa kamu mencari Dia yang hidup, di antara orang mati?

Ia tidak ada di sini, Ia telah bangkit. Ingatlah apa yang dikatakan-Nya kepada kamu, ketika Ia masih di Galilea, yaitu bahwa Anak Manusia harus diserahkan ke tangan orang-orang berdosa dan disalibkan, dan akan bangkit pada hari yang ketiga."

Maka teringatlah mereka akan perkataan Yesus itu. Dan setelah mereka kembali dari kubur, mereka menceriterakan semuanya itu kepada kesebelas murid dan kepada semua saudara yang lain.

Perempuan-perempuan itu ialah Maria dari Magdala, dan Yohana, dan Maria ibu Yakobus. Dan perempuan-perempuan lain juga yang bersama-sama dengan mereka memberitahukannya kepada rasul-rasul.

Tetapi bagi mereka perkataan-perkataan itu seakan-akan omong kosong dan mereka tidak percaya kepada perempuan-perempuan itu.

Sungguhpun demikian Petrus bangun, lalu cepat-cepat pergi ke kubur itu. Ketika ia menjenguk ke dalam, ia melihat hanya kain kapan saja. Lalu ia pergi, dan ia bertanya dalam hatinya apa yang kiranya telah terjadi.

RENUNGAN KATOLIK SABTU SUCI (VIGILI PASKAH) 16 APRIL 2022


Saudara terkasih dalam Kristus, Bacaan Injil hari ini mempunyai makna yang begitu mendalam yaitu berhenti meratapi melainkan bersukacitalah!

Sekitar tiga puluh enam jam setelah kematian Yesus, para wanita datang ke tempat Yesus dikuburkan. Tujuannya ingin merempah-rempahi tubuh Yesus.

Tentu saja suasana sedih dan duka masih menyelimuti hati mereka karena kehilangan orang yang mereka kasihi. Namun mereka dikejutkan dengan peristiwa gempa bumi yang hebat.

Malaikat Tuhan nampak menggulingkan batu penutup lubang kubur lalu duduk di atasnya. Peristiwa dahsyat itu ternyata tidak hanya mengejutkan mereka tetapi juga para penjaga kubur Yesus.

Keterkejutan itu membuat mereka seperti orang-orang mati. Malaikat memberitakan bahwa Kristus sudah bangkit!

Ia pun memerintahkan kepada para wanita untuk segera menyampaikan berita tersebut kepada para murid. Allah membangkitkan Yesus dari kematian. Kebangkitan Kristus menjawab banyak hal.

Pertama, kebangkitan Kristus merupakan perwujudan dan penggenapan rencana agung Allah.

Kedua, pembuktian kebenaran cerita yang telah disampaikan-Nya bahwa Dia akan bangkit pada hari ketiga.

Ketiga, menjawab kekuatiran dan membungkam kesombongan para imam.

Keempat, kebangkitan Yesus merupakan kemenangan terdahsyat dimana Ia keluar sebagai Pemenang melawan maut.

Kemenangan yang mengubah hubungan manusia dengan Allah yang sempat terputus karena dosa manusia.

Hari ini orang Katolik merayakan kemenangan akbar sepanjang sejarah dunia. Peristiwa kebangkitan yang telah menyejarah dan menjadi dasar iman gereja Tuhan.

Dengan demikian patut kita Renungkan bahwa Jangan takut menyaksikan iman kita. Karena yang kita miliki adalah iman yang hidup. Bukan iman isapan jempol atau dongeng seribu satu malam.

Bersukacitalah karena kebangkitan-Nya membuat maut tidak mampu menahan kebesaran dan kemahakuasaan Allah mewujudkan rencana agung-Nya bagi seluruh umat manusia.

DOA RENUNGAN SABTU SUCI (VIGILI PASKAH) 16 APRIL 2022


Ya Bapa, kami mohon ampun karena kami sering menjauh dari-Mu, dan sering merasa kehilangan sukacita, semangat untuk memberitakan injil, dan tidak hidup dalam penyembahan, di dalam Nama Yesus Tuhan jamahlah kami biarlah kasih, sukacita dan Kuasa Allah mengalir dalam hidup kami, dalam Nama Yesus kami berdoa, Amin.

Demikian Bacaan Injil dan Renungan Katolik Sabtu Suci (Vigili Paskah) 16 April 2022. Kiranya terang dan kebangkitan Kristus menjadi api semangat dalam hidup kita, sehingga kita mampu kembali bersemangat dalam menjalankan Firman Tuhan dan menjadi pelayan yang baik bagi Tuhan dan sesama. Semoga***