Jadwal Misa Minggu Paskah Paroki St. Yosef Penfui Kupang 17 April 2022.
Minggu Paskah akan di rayakan pada 17 April 2022. Perayaan ini merupakan salah satu perayaan yang penuh sukacita di dalam paskah.
Setelah kematian Yesus yang membawa kita kepada renungan akan kisah sengsaraNya, kini kita di bawah kepada sebuah suasana sukacita.
Kesensaraan Yesus dan kematianNya membawa kita kepada dukacita yang mendalam dalam hati kita.
Sebab karena dosa manusia Dia yang kudus dan tak becela di kurbankan demi pendamaian manusia dengan Allah.
Minggu Paskah juga di rayakan oleh Umat Paroki gereja St. Yosef pekerja Penfui Kupang sesuai dengan jadwal yang sudah di tentukan.
Berikut Jadwal Misa Minggu Paskah Paroki St. Yosef Penfui Kupang 17 April 2022
Misa Pertama: 06.00 WITA
Misa Kedua pukul 08.00 WITA
Misa ketiga pukul 09.30 WITA
Misa Keempat 15.00 WITA
Misa Kelima 16.30 WITA
Misa keenam pukul 18.00 WITA
Jadi hari minggu paskah, paroki Penfui Kupang akan mengadakan misa enam kali.
Tentu misa ini di penuhi dengan sukacita. Sebab Yesus yang menderita dan wafat telah bangkit sesuai dengan apa yang tertulis dalam kitab-kitab taurat dan kitab-kitab nabi-nabi.
Kemenangan ada padaNya sebab Dia pergi ke alam maut untuk mematahkan kuasa maut.
Yesus, oleh karena ketaatanNya kepada kehendak Allah, sehingga manusia dapat di selamatkan dari dosa dan mendamikan manusia dengan Allah.