Bacaan Injil dan Renungan Katolik Hari Ini Jumat 13 Mei 2022.
"Akulah jalan kebenaran dan hidup"
Bacaan Injil Yohanes 14:1-6 "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup".
"Janganlah gelisah hatimu; percayalah kepada Allah, percayalah juga kepada-Ku.
Di rumah Bapa-Ku banyak tempat tinggal. Jika tidak demikian, tentu Aku mengatakannya kepadamu. Sebab Aku pergi ke situ untuk menyediakan tempat bagimu.
Dan apabila Aku telah pergi ke situ dan telah menyediakan tempat bagimu, Aku akan datang kembali dan membawa kamu ke tempat-Ku, supaya di tempat di mana Aku berada, kamupun berada.
Dan ke mana Aku pergi, kamu tahu jalan ke situ." Kata Tomas kepada-Nya: "Tuhan, kami tidak tahu ke mana Engkau pergi; jadi bagaimana kami tahu jalan ke situ?"
Kata Yesus kepadanya: "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorangpun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.
Renungan Katolik Hari Ini Jumat 13 Mei 2022
Saudara terkasih dalam Kristus, Bacaan Injil hari ini menceritakan tentang Yesus telah menyiapkan tempat yang kekal.
Betapa seringnya manusia kecewa dengan keadaan di bumi ini. Sakit penyakit, kegagalan, kekalahan, dan lain-lain membuat manusia merindukan suatu tempat yang nyaman, terhindar dari segala sesuatu yang akan merongrong dirinya.
Tempat yang kekal dan tenang adalah tempat yang dijanjikan oleh Kristus bagi setiap orang yang percaya kepada-Nya. Di sanalah terdapat kekekalan, dan pengharapan Kristen bertumpu.
Hanya Kristuslah yang tahu jalan ke tempat itu, karena Ia berasal dari sana. Orang Kristen yang beriman kepada Kristus tidak akan berakhir pada kesia-siaan, melainkan berujung pada kekekalan yaitu sorga mulia.
Hak istimewa orang Kristen. Filipus harus menerima penjelasan ulang bahwa di dalam Kristus setiap orang percaya berkesempatan melakukan pekerjaan Bapa. Seperti apakah pekerjaan Bapa itu?
Seperti yang dilakukan oleh Putra-Nya! Inilah yang menjadi hak istimewa setiap orang percaya, pengikut Kristus.
Kristus menjanjikan bahwa orang Kristen akan melakukan pekerjaan yang lebih besar dari apa yang telah Kristus kerjakan.
Kuncinya, percaya dan meminta kepada Bapa. Undanglah Kristus untuk menolong Anda mengalami hak istimewa sebagai anak Allah.
Tuhan Yesus adalah Mesias. Dialah Pemimpin Agung yang diutus Allah untuk mendirikan Kerajaan Allah di muka bumi ini.
Saat ini kita perlu menyadari betapa dunia membutuhkan pemimpin yang baik dan bijak untuk membawa dunia ke masa depan lebih baik.
Juga gereja memerlukan kepemimpinan yang penuh hikmat, kasih, otoritas Ilahi agar gereja boleh memimpin dunia kepada sang pemberi masa depan hidup yang kekal. Anda pun ingin Tuhan pimpin, agar hidup Anda boleh mencerminkan kepemimpinan Allah.
Tiada hidup tanpa kegelisahan dan kekhawatiran. Ungkapan ini mau menggambarkan pergulatan hidup manusia di tengah dunia ini.
Kegelisahan menimbulkan efek negatif bagi hidup manusia. Ia sering kali menghambat semangat untuk berjuang, bekerja, dan mengejar cita-cita.
Ia juga menghambat pertumbuhan iman, harapan, dan kasih pada Allah, sebagaimana dialami para murid saat Yesus mengucapkan wejangan-wejangan perpisahan.
Yesus tidak ingin agar murid-murid-Nya hidup dalam suasana batin yang negatif. Mereka harus bertahan dalam sikap percaya akan penyelanggaraan Allah, yang memberi mereka jaminan untuk hidup aman dan damai. Karena itu, Yesus menegaskan: ”Janganlah gelisah hatimu; percayalah kepada Allah, percayalah juga kepada-Ku.”
Sikap percaya dan mengandalkan Allah adalah satu-satunya sikap yang baik dan benar untuk menjalani hidup ini dalam aneka perjuangan!
Doa Renungan Katolik Hari Ini Jumat 13 Mei 2022
Bapa surgawi, banyak orang hari ini tetap melanjutkan pewartaan Injil Yesus Kristus dengan penuh semangat dan kejelasan seperti telah ditunjukkan oleh Santo Paulus.
Berkatilah mereka dengan rasa nyaman-aman sejati, hikmat-kebijaksanaan, dan kekuatan, agar mereka dapat tetap setia dalam memproklamasikan kebenaran-kebenaran-Mu dalam nama Putera-Mu terkasih Yesus Kristus, Tuhan dan Juruselamat kami. Amin.
Demikian Bacaan Injil dan Renungan Katolik Hari Ini Jumat 13 Mei 2022. Kiranya kita semua sebagai pengikut Kristus benar-benar dan sungguh-sungguh mewartakan dan menjalankan perintah-Nya sehingga kita layak dihadapan-Nya. Semoga***