SUARAKARUMPUT.COM -- Milenial Desa Poco Rutang yang tergabung dalam sebuah wadah, yaitu Gerakan Fridus Milenial 01 (GFM 01), mendeklarasikan untuk siap mendukung penuh petahana, Wilfridus F. Seldy, S.Ag calon Kepala Desa Poco Rutang nomor urut 01 pada Pilkades mendatang.
(Foto: GFM 01)
Adapun wadah yang diberi nama GFM 01 ini merupakan kumpulan beberapa pemuda Desa Poco Rutang.
Wadah ini menjadi wujud partisipasi aktif dari kaum pemuda milenial yang turut serta dalam menyukseskan pesta Pilkades yang akan datang
Mereka yang telah terhimpun dalam wadah tersebut mendeklarasikan sebagai pemuda relawan yang siap mendukung penuh Calon Kepala Desa No.Urut 01, Wilfridus F. Seldy, S.Ag.
Koordinator Gerakan Fridus Milenial 01 (GFM 01), Bonaventura Oskar Juliano, S.H, mengatakan, bahwa Gerakan Fridus Milenial adalah sebagai bentuk dukungan kaum muda Poco Rutang kepada Wilfridus F. Seldy, S.Ag sebagai calon Kepala Desa Poco Rutang periode 2022-2028.
Pria Kelahiran Desa Poco Rutang itu menilai, Wilfridus F. Seldy, S.Ag adalah sosok yang pantas sebagai pemimpin desa yang mampu memimpin Desa Poco Rutang menjadi lebih maju.
"Ini dibkuktikan dari periode sebelumnya yang beliau pimpin. Mulai dari pembangunan infrastruktur, menjadikan Desa Poco Rutang sebagai Desa yang berpotensi dengan dijadikan Desa sebagai desa pariwisata," ucapnya.
"Kami berharap dengan hadirnya GFM 01, bisa mengajak masyarakat Desa Poco Rutang mendukung Wilfridus F. Seldy, S.Ag sebagai Kepala Desa Poco Rutang periode 2022-2028," tuturnya lebih lanjut.
Diketahui, Wilfridus F. Seldy, S.Ag merupakan petahana yang kembali maju untuk tampil dan bertarung penuh dalam pemilihan kepala desa kali ini.
Mantan Kepala Desa yang telah menjabat selama lima tahun itu, kali ini harus bertarung dengan dua kandidat lainnya.*